Kanal Kegiatan

Pramuka Sistem Blok Virtual SMP Islam Al Azhar 41 Summarecon Serpong

Pramuka Sistem Blok Virtual SMP Islam Al Azhar 41 Summarecon Serpong

Alhamdulilah telah berlangsung kegiatan Pramuka yang dilaksanakan dengan sistem Blok dengan baik dan lancar pada tanggal 1 – 4 Januari 2021.

 

Kegiatan ini tak menjadi penghalang bagi SMP Islam Al Azhar 41 Summarecon Kabupaten Tangerang, untuk memberikan pendidikan sesuai dengan kurikulum yang sudah ditetapkan. Namun dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

 

Setiap hari kegiatan berlangsung dari pukul 07.00 hingga pukul 12.00 WIB, dengan materi yang diberikan seperti Pionnering, Semaphore, KIM, PBB, Morse, Kompas, Orientasi Gerakan Pramuka hiburan dan lain-lain. Sesekali pemateri juga mengisi dengan beberapa lagu dan cerita yang dapat memberi motivasi.

 

Peserta diikuti oleh siswa/i kelas 7 sebanyak 125 murid dan kelas 8 dengan jumlah peserta sebanyak 118 murid. Untuk memudahkan kegiatan, maka pemberian materi dibagi menjadi tiga ruang khusus yang sudah dilengkapi dengan peralatan untuk menunjang kegiatan.

 

“Kegiatan ini bertujuan untuk melatih kemandirian murid dan menanamkan jiwa Ke-Pramukaan. Selain itu diharapkan akan muncul bibit-bibit baru yang akan meneruskan kepengurusan Dewan Penggalang di sekolah.” Ujar salah satu guru SMPIA 41, Ibu Lina Mariyana, S. Pd.

Bagikan:

Lokasi Sekolah




Alamat :
Jl. Scientia Boulevard, Summarecon, Serpong, Tangerang, Banten 15810
Telepon :
02155684868
Email :
alsumserpong@gmail.com


Al-Azhar Summarecon Serpong Facebook Fan Page
Al-Azhar Summarecon Serpong

Facebook Fan Page

Al-Azhar Summarecon Serpong Instagram Profile
Al-Azhar Summarecon Serpong

Instagram Profile


Al-Azhar Summarecon Serpong YouTube Channel
Al-Azhar Summarecon Serpong

Official YouTube Channel

© Copyright 2021 Al Azhar Summarecon Serpong SMPIA 41